Monday, February 19, 2024

February 19, 2024

Separuh ku ?


Akhir-akhir ini aku lagi suka mendengarkan lagu sekuler dari Nano Band dengan lirik sebagai berikut : 


suara lembut menyapa aku
lembutnya selembut hatimu
tulusnya setulus cinta padaku
ku sadar beruntungnya aku

hidupku tanpamu
takkan pernah terisi sepenuhnya
karena kau separuhku

berbagi suka duka
saling mengisi dan menyempurnakan

karena kau separuhku 


Memang ini salah satu lagu sekuler yang banyak dipakai backsound di Tiktok, Instagram untuk didedikasikan buat pasangan, keluarga & anak. Tapi menurut ku lagu sekuler ini juga mempunya hikmat tersembunyi dan salah satu kutipan St. Agustinus cukup membuat aku merenung dan merasa bahwa sebenernya lagu itu bisa menjadi jawaban juga kenapa hati kita nggak pernah bisa puas ?  

“Engkau telah menjadikan kami bagi-Mu, dan jiwa kami belum berdiam sebelum ia beristirahat dalam Engkau 


Beberapa hal ini mungkin aku sudah terlalu menggantikan Tuhan dengan berbagai hal pasangan, kenyamanan hidup, validasi, tapi kalau dipikir-pikir kenapa selalu nggak pernah bisa benar-benar membuat secure ? mungkin beberapa part lagu dari Nano Band bener juga 😂 bahwa lubang hati kita didesain Tuhan hanya untuk Dia, apapun yang kita dapati nggak akan pernah membuat kita secure kalau bukan Tuhan yang mengisi lubang hati itu.